JOMBANG - Innalillahi wainna ilaihi roji’un. Tiada cukup kata sedih yang bisa diucapkan atas meninggal dunianya seorang sahabat sekaligus Pemimpin Redaksi Majalah Suara Pendidikan, Rahmat Sularso NH – Mas Rahmat – biasa tim redaksi menyapanya.


Mas Rahmat saat pernikahannya diantar konvoi pesepeda

Mas Rahmat telah sekian waktu berjuang melawan kondisi kesehatan yang terus menurun. Beberapa upaya agar kembali sehat telah ia lakukan dengan gigih dan tanpa mengeluh. Hari demi hari rasa sakit mendera namun ia kalahkan semuanya dengan menjalani aktifitas di beberapa lembaga seperti Majalah Suara Pendidikan,  BAZNAS Kabupaten Jombang hingga mengajar di sekolah.


Sejak terbit di tahun 2012 Majalah Suara Pendidikan hadir di tangan pembaca dengan sajian cantik dari besutan Mas Rahmat. Tidak hanya berita lingkup pendidikan saja yang dikemas apik, tapi juga analisa dan potret bidang lain pun disuguhkan. Rubrik tentang budaya, seni, olahraga hingga pemerintahan diolah menjadi sajian terbaik disetiap edisi Majalah Suara Pendidikan. Tentu semua karya itu harus melewati meja Mas Rahmat.


Perjalanan Majalah Suara Pendidikan bukan tanpa tantangan. Bersama tim redaksi, Mas Rahmat menjawab hambatan itu dengan kreatif. Bahkan tidak hanya fokus menulis berita, redaksi juga diajak menggelar beberapa even sebagai upaya mengembangkan kemampuan manajerial majalah. Try out, lomba mewarnai, talkshow hingga lomba fashion pernah diselenggarakan dengan komando Mas Rahmat.


Sebagai figur pimpinan, Mas Rahmat secara tidak langsung telah mengajarkan karakter penting yakni tak lelah belajar, pandai bergaul dan pekerja keras. Tanpa itu semua Majalah Suara Pendidikan tidak mudah mencapai lebih dari sepuluh tahun penerbitannya. Semoga semangat dan teladan yang diberikan oleh Mas Rahmat mampu mendorong Majalah Suara Pendidikan baik versi cetak maupun online untuk tetap terbit menyapa pembaca budiman.


Tentu Mas Rahmat sebagai manusia biasa juga memiliki kekurangan selama menjalin komunikasi dengan partner kerja maupun pembaca majalah. Karenanya bilamana terdapat kekhilafan yang dilakukannya, atas nama redaksi memohon untuk dimaafkan. 


Selamat jalan Mas Rahmat, Tuhan telah memanggilmu untuk berdamai disisi-Nya. Semoga keluarga yang ditinggal diberi ketabahan….


Redaksi, 26 November 2023

 

Lebih baru Lebih lama