KESAMBEN – Usianya baru tujuh tahun, namun bakat dan kemampuan mendongeng Adelia Puspa Anindita patut diacungi jempol. Bahkan baru-baru ini, putri pertama pasangan Siswoyo dan Citraresmi Dwitya Wardani itu memenangi lomba mendongeng tingkat kabupaten yang dilaksanakan Perpustakaan Mastrip pada Februari 2020 di Pendopo Kabupaten Jombang.

Bermula dari kebiasaan kedua orang tuanya yang sering membacakan dongeng setiap akan tidur, membuat gadis mungil yang saat ini duduk di bangku kelas dua SDN Kesamben II Kecamatan Kesamben ini mencintai dunia cerita. Bahkan saking cintanya, hampir saban hari segala aktivitasnya diceritakan kepada orangtuanya.

Baca Juga: PPDB SD 2020 Daring dan Luring

“Awalnya saya memang suka bercerita. Terkadang saya menceritakan yang saya alami kepada orangtua dan teman-teman. Saya tidak malu untuk bercerita kepada semua,” tutur Adel, sapaan akrabnya.



Meski demikian, gadis berpipi chubby ini juga mempunyai kekhasan tersendiri. Tak sekadar memiliki pelafalan intonasi suara yang jelas. Didukung dengan bahasa tubuh dan ekspresi semakin menguatkan saat bercerita sesuai karakter tokohnya.

“Belajar membagi suara ini yang sulit. Untung aja dalam cerita ini hanya ada beberapa suara. Latihanya biasanya di rumah didampingi ibu dan ayah. Kalau saya sedang bercerita ibu dan ayah selalu mendengarkan,” katanya sambil tersenyum.

Apalagi kemampuannya menghafal di atas rata-rata anak seusianya. Biarpun naskah cerita cukup panjang, dia mampu menghafal dengan baik. Tidak harus tiap kata atau kalimat harus sama persis. Menurut Adelia Puspa Anindita, dirinya cukup menentukan kata kuncinya. Berikutnya bisa dikembangkan sendiri, asalkan tak sampai keluar dari alur cerita.

Reporter/Foto: Aditya Eko P.
Lebih baru Lebih lama