TEMBELANG – Perkembangan teknologi memang tak dapat dihindari dalam kehidupan bersosial dewasa ini. Keterlibatannya dibutuhkan dan merambah sebagai penunjang pendidikan di tengah pandemi.

Sejak September 2020 TK Tunas Tujuh Belas Tembelang sudah menggunakan zoom meeting dalam kebutuhan pembelajaran. Meski dilakukan hanya satu hari setiap Sabtu dalam sepekan, penggunakan zoom meeting diakui membantu dalam pengembangan pembelajaran utamanya dalam praktik anak didik.

Pada kebutuhan penunjang video call dari WhatsApp Web, dibutuhkan beberapa fasilitas aplikasi penunjang agar dapat digunakan. Cukup sulit dan membutuhkan ruang simpan lebih besar dalam laptop.

Selaras dengan hal tersebut Kepala TK Tunas Tujuh Belas Tembelang, Sri Winarni, S.Pd. menerangkan, “Anak didik merasa sangat senang dan menanti saat perjumpaan via online ini. Bagi anak didik, praktik merupakan tahapan proses pembelajaran yang mengasyikkan. Kebutuhan praktik memang tak dapat dihindarkan. Sehingga pilihannya ketika Pembelajaran Tatap Muka (PTM) tidak disarankan, pilihan dengan pemanfaatan teknologi menjadi solusi terbaik.”

Baca Juga: Verifikasi Data Pokok Pendidikan PKBM Kabupaten Jombang Sudah 78,22%

Sri Winarni bercerita, meski dirinya dan rekan guru sangat awam pada perkembangan aplikasi, namun itu semua bukan alasan dan keterbatasan. Semua hal dapat dipelajari jika mau dan berusaha. Sehingga ada sinergi pada kebutuhan pembelajaran daring (dalam jaringan). Belajar dapat dilakukan bersama siapa saja dan kapan saja.

“Tak disangka, rekan guru hanya membutuhkan waktu satu hari untuk dapat mengoperasikan pilihan menu dalam aplikasi zoom meeting. Kami intens belajar dan mendalami seluruh pilihan menu dari fasilitas zoom meeting. Tak jemu-jemu kami turut lakukan praktik bersama layaknya PTM. Memang pertama rasanya sulit dan asing. Solusi yang kami terapkan bersama dengan mencatat setiap langkah penggunaan menu. Sembari menulis, kami menghafal serta mengingat gambar tampilan menu, nama menu hingga mendiskusikan bersama,” tutur Sri Winarni.



Disambung oleh Guru Kelas TK Tunas Tujuh Belas Tembelang, Luluk M, S.Pd. bahwa proses pemanfaatan aplikasi setiap tahapan yang sudah dilalui dan dapat mempraktikkan dengan baik, secara langsung menjadi tutor sebaya. Solusi ini juga menjadi penerapan guru kepada wali anak didik.

“Berdasarkan keterbatasan yang beragam pada anak didik dan terlebih wali anak didik dalam memahami penggunaan zoom meeting, rekan guru secara berkala memberikan edukasi pengoperasian sesuai kebutuhan saat pembelajaran praktik,” sambung Luluk M.



Jika sebelumnya juga sempat menggunakan video call pada aplikasi media sosial WhatsApp, ada keterbatasan peserta yang diundang. Cukup rumit juga ketika ingin menggunakan video call WhatsApp Web.

“Pada kebutuhan penunjang video call dari WhatsApp Web, dibutuhkan beberapa fasilitas aplikasi penunjang agar dapat digunakan. Cukup sulit dan membutuhkan ruang simpan lebih besar dalam laptop,” tutup Luluk M.

Reporter/Foto: Chicilia Risca Y./Istimewa

VISI

Berimtaq, Berani, Mandiri dan Berprestasi

MISI

1. Menciptakan suasana keagamaan untuk meningkatkan iman dan taqwa

2. Melatih kepemimpinan untuk meningkatkan keberanian

3. Menciptakan kegiatan kesiswaan untuk menciptakan kemandirian dan prestasi

Lebih baru Lebih lama