JOGOROTO – Dunia pendidikan dapat dikatakan sebagai sesuatu yang dinamis tidaklah salah. Banyak cara dan langkah yang dapat ditempuh untuk merangsang pelbagai ragam pendidikan yang dikehendaki. Termasuk yang kerap digalakkan pemerintah pusat tentang pendidikan karakter yang lebih cenderung menyentuh sisi sosial seorang individu. Tak hanya dapat dilakukan di dalam lembaga pendidikan, melainkan terjun langsung membantu sesama yang membutuhkan.

Itulah yang di sadari oleh TK PGRI Sawiji Jogoroto, mulai mendekatkan anak didiknya dengan sentuhan sosial yang nyata. Tentunya dengan menjalin komunikasi dahulu dengan wali anak didik agar terjadi sinegri yang saling mendukung satu dengan lainnya.

Setelah semua setuju bahwa tujuannya adalah digunakan menumbuhkan kepekaaan sosial anak didik karena bersentuhan langsung membantu sesama. Akhirnya semua bahu-membahu menggalang dana sosial dengan sukarela.

Kepala TK PGRI Sawiji Jogoroto, Kardiyah, S.Pd.AUD menerangkan, dalam melakukan aksi sosial, pihaknya tidaklah berjalan sendiri. Bantuan wali anak didik dirasakan sangat besar pengaruhnya. Khususnya dalam penggalangan dana untuk aksi sosial tersebut.

Baca Juga: Desa Banjarsari Berdaya Inovasi Pertanian dan Wisata

“Setelah semua setuju bahwa tujuannya adalah digunakan menumbuhkan kepekaaan sosial anak didik karena bersentuhan langsung membantu sesama. Akhirnya semua bahu-membahu menggalang dana sosial dengan sukarela,” tutur Kardiyah.



Tak ada ukuran besaran yang didonasikan. Secara sukarela dan semampu masing-masing wali anak didik. Kemudian diutamakan membantu keluarga besar TK PGRI Sawiji Jogoroto yang terundung musibah. Bahkan akhirnya semakin menguatkan jaringan ikatan kekeluargaan satu dengan lainnya karena adanya rasa kepedulian yang besar.



Ditambah tiga guru TK PGRI Sawiji Jogoroto adalah warga setempat. Lebih membangun kepercayaan masyarakat akan keberadaan lembaga ini. Tak ayal lembaga yang sudah berdiri sejak 1987 selalu konsisten mendapatkan anak didik tiap tahun pelajaran baru yakni 20 hingga 30 anak didik.

Diungkapkan oleh salah satu guru di TK PGRI Sawiji Jogoroto, Fatimatul Aini yang kini menempuh pendidikan S1 PAUD di Universitas Terbuka bahwa tak jarang guru di TK PGRI Sawiji Jogoroto melanjutkan di sore hari memberikan bimbingan mengaji ke anak-anak desa. Hal ini perlahan menambah kedekatan dengan masyarakat yang notebene calon wali anak didik.



Fatimatul Aini mengatakan, “Dengan begitu, masyarakat bisa menilai sendiri bagaimana cara kami mengajar. Memang sepenuhnya murni dari hati. Tak ubahnya dengan mendidik buah hati kami.”

Reporter/Foto: Donny Darmawan

Profil TK PGRI Sawiji Jogoroto

a. Tahun Berdiri : 1987

b. Akreditasi : B

c. Jumlah Anak Didik : 29

1. Kelas A : 13 Anak Didik

2. Kelas B : 16 Anak Didik

d. Jumlah Guru : 3 Guru

Lebih baru Lebih lama