Juara Pemilihan Da’i Remaja (Pildaraja) Lomba Keagamaan Islam Jenjang Smp Tahun 2021, Astrid Elfrida Maharani. (Rabithah)


JOMBANG – Berbicara di depan umum dengan lancar bagi sebagian orang merupakan tantangan tersendiri. Namun hal tesebut tak berlaku bagi Astrid Elfrida Maharani yang menjadikan kegiatan pidato dan da’i paling ditunggu dan digemari. Beragam prestasi di bidang pidato dan da’i pun berhasil diraihnya semenjak duduk di bangku SD. Hingga raihan terbarunya yaitu Juara I Pildaraja dalam Lomba Keagamaan Islam Jenjang SMP Tahun 2021.

Saat dijumpai di sela waktunya belajar, Astrid Elfrida Maharani mengisahkan bahwa keikutsertaanya dalam lomba da’i merupakan hasil pencarian bakat yang dilakukan oleh pihak satuan pendidikan. Meskipun telah memiliki prestasi dan pengalaman, tetap dilakukan penjaringan hingga dirinya terpilih mewakili satuan pendidikannya.

Terpenting ketika lomba harus ada mama, karena kehadirannya selain membuat hati tenang juga dapat mendongkrak rasa percaya diri.

Astrid Elfrida Maharani mengisahkan, “Setidaknya membutuhkan waktu dua pekan persiapan. Pekan pertama digunakan mendalami materi dan sepekan terakhir mematangkan teknis baik itu vokal, artikulasi, ekspresi serta intonasi.”

Gadis yang akrab disapa Astrid ini tak menampik bahwa awalnya sempat tak percaya diri ketika berbicara di depan umum. Namun dengan persiapan yang matang baik teknis seperti materi dan non-teknis seperti riasan dan pakaian dapat menunjang rasa percaya dirinya dengan maksimal. Hal tersebut tak lepas dari dukungan satuan pendidikan dan orang tua.

Baca Juga: SMP Darul Ulum 1 Peterongan Berprestasi Hingga ke Negeri China

“Terpenting ketika lomba harus ada mama, karena kehadirannya selain membuat hati tenang juga dapat mendongkrak rasa percaya diri. Mama yang mengajarkan kedisiplinan, misalnya harus menjaga kesehatan dengan tak minum es dan makan gorengan. Apabila pada tahap mendalami materi di rumah, jika tak bisa menghafal bait tertentu maka belum diperbolehkan tidur,” papar Astrid Elfrida Maharani dengan tertawa.

Kedisiplinan yang ditanamkan dengan kencang, membuat Astrid Elfrida Maharani juga terstruktur dalam mengatur jadwal belajar, latihan, dan berenang yang menjadi hobinya. Hal terberat dalam kesemua proses ini adalah ketika menghafalkan dalil. Pelak hal itu membuatnya lebih tertantang lagi dalam belajar, karena selama ini hanya mampu berpidato menggunakan Bahasa Indonesia saja.

Reporter/Foto: Rabithah Maha Sukma

Biodata

Nama: Astrid Elfrida Maharani

Tanggal Lahir: 5 Pebruari 2008

Sekolah: SMP Negeri 2 Jombang

Cita-cita: Perwira TNI AD

Prestasi:

a. Juara I Lomba Pidato di SMA Negeri 2 Jombang tahun 2021

b. Juara I Pildaraja dalam Lomba Keagamaan Islam Kabupaten Jombang 2021

c. Juara II Lomba Pidato Bahasa Indonesia Jenjang SMP Kabupaten Jombang 2021

Lebih baru Lebih lama