Ilustrasi seseorang sedang minum. (ist)


NASIONAL - Kebiasaan langsung lanjut tidur usai sahur bisa berdampak buruk untuk kesehatan karena dapat membuat asam lambung naik. Hal ini pada sebagian orang dapat memicu masalah pencernaan.

Hanya saja perubahan siklus tidur selama bulan Ramadhan memang tak bisa dihindari menjadi tantangan. Orang-orang yang tidak terbiasa bangun lebih awal mungkin akan sahur dengan mata terasa berat. Nah supaya tidak tergoda untuk tidur, coba 5 tips berikut saat sahur.

Minum Jahe

Daripada minum kopi saat sahur, coba minum jahe untuk membangunkan tubuh. Kopi yang mengandung kafein bersifat diuretik dan dapat membuat tubuh lebih banyak kehilangan cairan.

Minum Air Putih

Air Putih jadi pilihan terbaik berikutnya untuk membangunkan tubuh yang masih mengantuk saat sahur. Air putih dapat mengembalikan cairan tubuh yang mungkin hilang saat tidur. Ini akan meningkatkan metabolisme tubuh agar kamu lebih cepat bangun.

Olahraga Pagi

Tidak perlu melakukan olahraga yang berat sampai berkeringat. Cukup berjalan kaki di sekitar lingkungan rumah sudah bisa membuat tubuh jadi lebih terjaga. Selain sehat, berjalan kaki di pagi hari dapat membuat kamu bersemangat sepanjang hari. Hal ini dikarenakan saat berjalan kaki, sistem tubuh menjadi aktif, denyut nadi meningkat, pernapasan lancar, serta tingkat kesadaran meningkat.

Mandi Pagi atau Wudu

Rasa malas yang biasa dirasakan saat kamu mengantuk bisa diatasi dengan mandi air dingin. Bila tidak memungkinkan, bisa cukup berwudu dengan air dingin. Air dingin dapat memberikan sinyal pada tubuh untuk segera beraktivitas.

Tidur Lebih Awal


Supaya tidak harus bersusah payah melawan kantuk, coba tidur lebih awal dari jam tidur biasanya di bulan Ramadan. Awalnya mungkin sulit mengubah jam tidur secara mendadak, tapi coba lakukan perlahan dimulai dengan menggeser waktu tidur setengah jam dari biasanya.

Sumber/Rewrite: detik.com/Tiyas Aprilia

Lebih baru Lebih lama