Purnomo saat menyematkan hasduk kepada peserta didiknya sebagai tanda dibukanya Persami. (Donny)


BANDAR KEDUNGMULYO – Perkemahan Sabtu-Minggu (Persami) yang digelar oleh SDN Banjarsari Bandar Kedungmulyo pada (25 s.d 26/6) di halaman satuan pendidikan, cukup meriah karena antusias peserta didik yang turut serta dari Kelas III hingga VI. Menariknya seluruh pembina Pramuka SDN Banjarsari Bandar Kedungmulyo yang merupakan dari satuan pendidikan lain pun ikut hadir mengikuti hingga tuntas. Diantaranya dari SDN Mojokambang I, SMP Negeri 1 Diwek, dan SMP Negeri 1 Jogoroto.

Melalui Persami inilah mampu menjadi penggalian jati diri peserta didik yang sebenarnya agak semakin mematangkan menuju ke pintu gerbang kedewasaan yang akan penuh dengan tantangan.

Pembina sekaligus narasumber pada Persami saat itu dari SMP Negeri 1 Diwek, Isrofil Anwar, S.Pd.I mengakatan kegiatan semalam ini tidak dipungkiri nantinya akan memberikan dampak positif terhadap peserta didik. Hal ini dikarenakan kandungan materi yang diberikan merupakan wujud pembekalan mental serta kedisiplinan. Dengan demikian, kalaupun nanti masuk ke dalam lingkungan yag baru, peserta didik sudah siap serta mampu beradaptasi dengan baik.

Baca Juga: Rotasi Kepala Sekolah SMP Negeri Penyegaran Inovasi Terbaru

Isrofil Anwar menjelaskan, “Selama Persami peserta didik dituntut untuk mampu mengikuti jadwal yang telah disusun serta dilaksanakan dengan sebaik mungkin. Mulai dari mengikuti kegiatan di dalam Persami, makan bersama, salat berjamaah, dan serumpun aktivitas lain. Sehingga kedisiplinan dan ketahanan fisik peserta didik akan dilatih supaya dapat mencapai sesuai usia mereka.”

Upacara Pembukaan Persami. (Donny)

Sementara Kepala SDN Banjarsari Bandar Kedungmulyo, Purnomo, S.Pd.SD mengamini bila dalam Persami ini peserta didik diajarkan banyak sikap maupun pemikiran yang sangat bermanfaat baginya kelak. Hal ini secara tidak langsung juga mengajarkan peserta didik akan pendidikan karakter walaupun dalam waktu yang singkat. Namun diharapkan akan tercipta kenangan tersendiri sehingga selalu dapat diingat hingga dewasa nanti.

Pentas kreasi peserta didik saat Api Unggun. (Donny)

“Persami seakan menjadi sebuah kemenangan akbar setelah hampir dua tahun kegiatan di satuan pendidikan ditiadakan. Tentunya melalui Persami inilah mampu menjadi penggalian jati diri peserta didik yang sebenarnya agak semakin mematangkan menuju ke pintu gerbang kedewasaan yang akan penuh dengan tantangan,” tegas Purnomo.

Reporter/Foto: Donny Darmawan

Lebih baru Lebih lama