A. Dasar Hukum

Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 60 Tahun Tahun 2013 tentang Pengembangan Anak Usia Dini Holistik Integratif (PAUD HI), menjelaskan bahwa suatu upaya pengembangan anak usia dini yang dilakukan untuk memenuhi kebutuhan esensial anak. Layanan stimulasi holistik mencakup layanan pendidikan, kesehatan, gizi, perawatan, pengasuhan, perlindungan dan kesejahteraan.

B. Latarbelakang

1. Tingginya angka stunting

2. Sinkronisasi program yang berhubungan dengan anak usia dini

C. Tujuan

Memperluas dan meningkatkan akses dan mutu layanan PAUD bagi anak usia

dini (0-6 tahun) melalui berbagai program PAUD (TK, KB, TPA, SPS) yang

diselenggarakan secara terpadu. Melibatkan pemangku kepentingan yang terkait dengan layanan dasar anak usia dini.

D. Sasaran

1. Guru

2. Semua pihak atau unsur yang terkait dalam pelaksanaan PAUD HI

E. Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Organisasi Terkait

1. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang

2. Kementerian Agama Kabupaten Jombang

3. Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang

4. Dinas Sosial Kabupaten Jombang

5. Dinas Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat Kabupaten Jombang

6. Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Jombang

7. Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Kabupaten Jombang

8. Dewan Kehormatan Penyelenggaraan Pemilu Kabupaten Jombang

9. Bagian Hukum Pemerintah Kabupaten Jombang Kabupaten Jombang

10. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Jombang

11. Himpaudi Kabupaten Jombang

12. IGTKI-PGRI Kabupaten Jombang

13. IGRA Kabupaten Jombang

14. Fasilitator PAUD HI Kabupaten Jombang

F. Satuan Pendidikan yang telah melaksanakan PAUD HI di Jombang

1. Tahap I bulan Januari 2022: 20 satuan pendidikan

2. Tahap II bulan Agustus 2022: 110 satuan pendidikan

G. Proses Penetapan Perbub PAUD HI

1. Melibatkan OPD dan organisasi terkait

2. Terdapat 8 BAB dan 30 Pasal

3. Diperkirakan rampung pada Bulan Desember 2022

4. Hasil akhirnya adalah satuan pendidikan yang telah melaksanakan PAUD HI akan mendapatkan SK.

Sumber : Diolah dari Pelbagai Sumber

Olah Data : Batlitbang Majalah Suara Pendidikan

Lebih baru Lebih lama