Penyerahan kartu peserta bagi penilik senior dan termuda sebagai tanda dibukanya Rakerda IPI Kabupaten Jombang. (Rabitha)


JOMBANG – Penuh rasa optimis, kompak dan kental nuansa kekeluargaan para anggota Ikatan Penilik Indonesia (IPI) Kabupaten Jombang menyelenggarakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) tahun 2023. Acara berjalan lancar pada Kamis (15/1) s.d Jumat (6/1) bertempat di Aula Pertemuan Kwartir Cabang Pramuka Kabupaten Jombang dan Kawasan Wisata Pacet Kabupaten Mojokerto.

Kedepannya akan lebih tegas dan gencar melakukan pelatihan kepada pada tenaga kependidikan.

Kepala Bidang Pembinaan PAUD dan PNF, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Jombang, Moh. Suyuti, S.Sos., M.M. yang turut hadir secara langsung membuka acara menyampaikan apresiasi kepada pengurus dan anggota IPI Kabupaten Jombang yang telah berhasil meningkatkan progres penjaminan mutu satuan pendidikan binaannya masing-masing. Diantaranya pada aspek akreditasi satuan pendidikan dan mampu menjabat tambahan diluar tugas pokok dan fungsi sebagai asesor maupun fasilitator.

Khoirul Anam. (Rabitha)

Kendati demikian, Moh. Suyuti mengingatkan bahwa, “Pada rapor pendidikan tahun 2022 jenjang PAUD-PNF Kabupaten Jombang masih tergolong merah. Hal tersebut berarti bahwa belum banyak para tenaga pendidik yang telah memiliki akun belajar.id dan telah mengakses Platform Merdeka Mengajar (PMM).”

Suyuti memberikan apresiasi kepada IPI Kabupaten Jombang. (Rabitha)

Menanggapi hal tersebut, Ketua IPI Kabupaten Jombang, Khoirul Anam, S.Pd.I. menyampaikan bahwa sudah menjadi tugas penilik agar membersamai para tenaga kependidikan untuk segera mengakses akun dan platform tersebut, melalui agenda pelatihan, workshop maupun jejaring media sosial sebagai bentuk sosialisasi. Bila diperlukan akses PMM menjadi salah satu syarat untuk mendapatkan pelbagai bantuan serta insentif. Sehingga para tenaga kependidikan akan semakin termotivasi untuk bergerak dan belajar bersama.

Seluruh anggota IPI dan Organisasi Mitra. (Rabitha)

Penuh optimis, Khoirul Anam menyampaikan bahwa kedepannya akan lebih tegas dan gencar melakukan pelatihan kepada pada tenaga kependidikan. Sinkronisasi antara akses akun belajar.id serta PMM dengan penerimaan bantuan maupun insentif dinilai sebagai pilihan yang tepat. Untuk itu diharapkan para tenaga kependidikan dapat segera mengakses kedua platform tersebut dengan minimal lolos satu topik, sebelum tanggal 23 Januari 2023.

Reporter/Foto: Rabitha Maha

Lebih baru Lebih lama