Nasional - Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tengah berlangsung. Sebagai pembuka Tahun Pelajaran (Tapel) 2024-2025, kegiatan MPLS untuk saat ini mesti dikemas secara kreatif, asyik, dan menyenangkan.


Selain itu ketiganya juga harus memuat nilai-nilai edukatif, kritis, serta memantik keaktifan siswa baru. Sehingga, harapannya, dengan kemasan yang menyangkut tiga nilai ini, MPLS mampu menjadi gerbang pembuka pencetak siswa yang memiliki rasa haus terhadap ilmu, pengetahuan, dan pengalaman.


Tari Remo di SDN Kepuhrejo I Kudu
(Donny)

Berikut lima tema kegiatan MPLS pilihan Redaksi Majalah Suara Pendidikan : 

·        Safari Sekolah

Kegiatan ini dikemas dengan menggunakan Peta Harta Karun. Guru akan memberikan peta pada siswa baru yang sudah dibagi ke beberapa kelompok. Kemudian tiap ruangan sekolah sudah ditandai dengan simbol. Lalu tiap kelompok harus mencari simbol yang sama di dalam sekolah. Setelahnya guru kemudian dapat memberikan pengarahan dan penjelasan tentang fungsi dan jenis ruang yang ada.


·        Pengenalan Warga Sekolah dengan Lagu

Selain mengenal gedung dan ruangan, siswa baru juga perlu dikenalkan oleh jajaran dewan guru. Nah disinilah, kesempatan para guru untuk unjuk kreasi dalam memperkenalkan dirinya. Bisa melalui lagu maupun koreo yang diikuti oleh seluruh siswa baru.


·        Demo Ekstrakurikuler dengan Drama

Yang ini juga tak kalah menarik. Untuk menunjukkan wadah pengembangan bakat minat yang dimiliki sekolah, siswa baru boleh disuguhkan dengan penampilan ekstrakurikuler yang dipentaskan oleh siswa kelas atas. Untuk menarik siswa baru mengikuti ekstrakurikuler yang ada, penampilan bisa dikemas dalam bentuk drama atau kolaborasi antar ekstrakurikuler.


Kegiatan Pentas Seni di SDN Jombatan III Jombang
(Donny)

·        Pameran Karya Seni

Para guru dan siswa kelas atas dalam hal ini bisa bekerja sama untuk membuat MPLS dengan semarak lewat Pameran Karya Seni. Disini karya guru dan siswa kelas atas dapat ditunjukkan untuk menarik bakat minat siswa baru di bidang seni maupun literasi. 


·       Penghijauan Sekolah

Kegiatan ini bisa dijadikan penutup rangkaian MPLS. Manfaatnya tentu banyak. Selain mengajarkan warga sekolah untuk peduli lingkungan, penghijauan ini juga sejalan dengan praktik kurikulum terbaru yang mendorong sekolah lebih proaktif terhadap isu lingkungan. donny darmawan

Lebih baru Lebih lama