Tiga buah motor trail yang tahun ini siap digunakan sebagai aset sekolah di wilayah terpencil utara Sungai Brantas. (ist)


JOMBANG – Memberikan pelayanan yang terbaik dalam geliat pendidikan di Kota Santri merupakan tugas pokok daripada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Jombang. Termasuk memperhatikan akses menuju satuan pendidikan yang terbilang jalannya sukar untuk dilalui seperti di wilayah Kecamatan Plandaan.

Salah satu langkahnya ialah menyediakan motor spesifikasi khusus untuk menaklukan medan terjal dan berlumpur di sejumlah satuan yang masuk dalam kategori terpencil. Dijelasakan oleh Kepala Sub Bagian Keuangan, Disdikbud Kabupaten Jombang, Budi Setiawan, S.E., M.M bila Pemerintah Kabupaten (Pemkab) memberikan tiga buah motor trail yang nantinya akan mejadi aset satuan pendidikan. Ini adalah bantuan kali kedua yang diberikan Pemkab Jombang pada tahun 2021. Tak ada perbedaan khusus antara bantuan pertama dan kedua ini, terang Budi Setiawan. Hanya saja berbeda ketinggian motornya saja.

Baca Juga: 2022 Kualitas Pendidikan Jadi yang Utama

Sudah bukan rahasia lagi, medan di wilayah pedalaman Kecamatan Plandaan terbilang sangat sukar ditundukan. Jika musim kemarau, debu seolah akrab dengan para guru yang mengajar disana. Apalagi saat musim penghujan tiba, jalanan seakan berubah 180° menjadi lebih kejam. Berlumpur dan penuh kubangan, parahya jenis tanahnya terbilang mudah lengket. Jadi sebentar saja sudah membatu di sela mesin kendaraan.

Reporter/Foto: Donny Darmawan/Istimewa

Lebih baru Lebih lama