Penampilan drumband SDN Kedungpapar Sumobito. (Donny)


SUMOBITO –
SDN Kedungpapar Sumobito menutup kegiatan Pondok Ramadan dengan mengelar Berbagi Takjil dan Atraksi Drumband pada Rabu (20/4) di halaman SDN Kedungpapar Sumobito diikuti seluruh jajaran guru serta peserta didik Kelas V sampai dengan VI. Acara berlangsung khidmat dengan Salawat hingga Salat Magrib berjamaah.

Secara tidak langsung kegiatan yang dilakukan tersebut sedikit banyak membuka pintu kepekaan sosial dalam hatinya agar rela penuh keikhlasan berbagi terhadap yang membutuhkan.

Kepala SDN Kedungpapar Sumobito, Jurianto, S.Pd., M.Pd. mengaku kegiatan yang digagas para guru ini diisi materi tentang pendalaman seputar keagamaan. Materi yang diberikan diantaranya sedekah, salat berjamaah, dan segala perbuatan baik yang dianjurkan dalam agama Islam.

Baca Juga: Pelatihan Dasar PAUD 2022 Pentingnya Identifikasi Perkembangan Anak

Jurianto mengatakan, “Meskipun Pondok Ramadan telah usai, namun masih dilanjutkan dalam keseharian peserta didik di satuan pendidikan dengan melesapkan dalam kegiatan pembelajaran. Jadi peserta didik nantiknya akan membaca dan menghafal surat pendek sebelum atau sesudah pembelajaran.”

Jurianto saat memberikan tausyiah pada peserta didiknya. (Donny)

Guru Kelas II, SDN Kedungpapar Sumobito, Nurmiaroh, S.Pd.SD. menambahkan didalam Pondok Ramadan sejatinya juga melatih kepekaan sosial peserta didik. Selain itu juga menciptakan diskusi antar teman dalam memahami setiap materi, sehingga diharapkan akan memberikan pengaruh yang positif terhadap perilakunya di kehidupan sehari-hari.

Kegiatan berbagi takjil bersama guru dan peserta didik. (Donny)

“Seperti mengajari mereka pentingnya berbagi. Secara tidak langsung kegiatan yang dilakukan tersebut sedikit banyak membuka pintu kepekaan sosial dalam hatinya agar rela penuh keikhlasan berbagi terhadap yang membutuhkan. Tentunya dibuat dengan suasana yang menyenangkan,” akhir Nurmairoh.

Reporter/Foto: Donny Darmawan

Lebih baru Lebih lama